Monday, March 7, 2016

Polisi Temukan Satu Titik yang Diduga Jadi Sumber Kulit Kabel

Setelah melakukan penelusuran ke bawah gorong-gorong, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya menemukan satu titik yang diduga menjadi sumber kulit kabel yang selama ini ditemukan di Jalan Medan Merdeka Selatan.
Wakil Dirkrimsus Ajun Komisaris Besar Iwan Kurniawan mengatakan menunjukan titik tersebut terletak di depan Kementerian ESDM.
"Dari pengecekan tadi pagi, yang signifikan itu kita dapat tempat yang kita duga di situ tempat kulit kabel itu berasal," ujar Iwan di Jalan Medan Merdeka Selatan, Senin (7/3/2016).
Sejak pagi, polisi sudah membongkar setidaknya 6 titik di Jalan Medan Merdeka Selatan. Tepatnya dari gedung Kementerian ESDM sampai Wisma Antara.
Setelah membongkar 6 titik tersebut, polisi memusatkan penelusuran di satu titik di depan Kementerian ESDM. Meski demikian, Iwan belum bisa memastikan kasus apa yang ada di balik misteri kulit kabel ini.
Belum bisa disimpulkan apakah ini sebuah sabotase atau pencurian kabel. Penelusuran hari ini pun dilakukan dalam rangka mengumpulkan alat bukti terkait dugaan-dugaan tersebut.
"Kita cari tahu nih bekas kabel itu asal-usulnya dari mana sih. Kita coba pastikan dan di titik ini kemungkinan," ujar dia. (Baca: Polisi Temukan Titik Terang Pengupas Kabel di Jalan Medan Merdeka Selatan)
Dalam melakukan penelusuran di gorong-gorong ini, polisi mengajak pihak-pihak lain seperti PLN dan PT Telkom. Iwan mengatakan hal tersebut untuk mencegah kecelakaan yang mungkin terjadi akibat penelusuran ini.
"Mereka bantu kita karena mereka yang tahu kabel-kabel mana dan mereka yang punya alat. Kalau kita bongkar terus ternyata ada kabel yang masih aktif lalu kita cangkul malah terjadi apa-apa, bagaimana?" ujar dia.

No comments:

Post a Comment